Festival Literasi dan Numerasi BPMP Sumut Berlangsung Sukses

1 week ago 8

SUMUTPOS.CO – Festival Literasi dan Numerasi yang diselenggarakan Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Sumatera Utara pada 3-6 November 2024 di Kampus 2 Jalan Bunga Raya Nomor 96 Asam Kumbang Medan berlangsung sukses.

Festival bertema: Bergerak Bersama untuk Memperkuat Literasi dan Numerasi di Sumatera Utara ini menjadi momen penting dalam meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi.

Festival diawali dengan Olimpiade Numerasi dan Literasi (ONL) yang diikuti 1.230 siswa dan guru dari tingkat SD, SMP dan SMA yang berasal dari 24 kabupaten/kota di Sumut.

Festival literasi dan numerasi ini juga menggelar lomba pantun, lomba menulis dan membaca puisi, lomba menulis surat kepada menteri Dikdasmen, bazar buku, quiz dan lokakarya.

Adapun pemenang lomba menulis surat kepada menteri Pendidikan Dasar dan Menengah untuk jenjang siswa sekolah dasar adalah Hyori Levynka Audy (SD Swasta Methodist-2 Medan), Glory Dominika Sitohang (SD Swasta St Yoseph 1 Medan) dan Nathanael Kayden Wise (SD Swasta Methodist-2 Medan).

Pemenang untuk jenjang siswa sekolah menengah pertama adalah Asyura Fadia Suasmi (SMP Negeri 3 Medan), Khalisna Fuandra Solin (SMP Negeri 4 Percutseituan) dan Zalfa Azzahra (SMP Negeri 8 Medan). Sedangkan jenjang siswa sekolah menengah atas adalah Arkana Adzra Phalaenetia P (SMA Negeri 1 Medan), Michelle Winia Sembiring (SMA Swasta Harapan Mandiri Medan) dan Jolin Jolicia Ciang (SMA Cinta Budaya Deliserdang).

Untuk lomba guru SD bercerita adalah Leli Marito SPd (SD Negeri 019 Bonan Dolok Mandailingnatal), Eva Yunita SPd (SD Negeri 105367 Sei Jenggi Serdangbedagai) dan Rizki Hamonangan Dalimunthe (SD Negeri 101301 Rianiate Tapanuli Selatan).

Pemenang lomba guru SMP bercerita adalah Hotnida Sirait SPd MPd (SMP Negeri 2 Sibolga), Tio Berta Simbolon SPd (SMP Negeri 1 Na IX-X Labuhanbatu Utara) dan Maylin Endang Sartika SPd MSi (SMP Negeri 3 Simanindo Samosir). Pemenang lomba guru SLB bercerita adalah Nelvida Mita Tambunan SPd (SLB Negeri Angkola Timur), Libertina Hulu SPd (SLB Gunungsitoli) dan Alfisyahri S Pd (SLB Negeri Tebingtinggi).

Sedangkan pemenang lomba guru SMA bercerita adalah Yulia Simanullang, Nika Hajar Ginting dan Elminawati Pandia. Kemudian pemenang lomba dongeng siswa SD adalah Ilyas Bahari, Kamila Husna dan Khansa Sabiha Salim.

Pemenang lomba menulis dan membaca puisi siswa SMA adalah Putri Falia Nasution (SMA Negeri 1 Binjai), Manda Nesya Putri (SMA Negeri 2 Medan) dan Putri Meylika Sitohang (SMA Negeri 1 Lubukpakam.

Selanjutnya untuk pemenang pantun jenjang siswa SMP adalah SMP Negeri 5 Medan (Sebastian Sinaga, Sarmauli Zepanya Simamora dan Nia Amelia), SMP Negeri 1 Hamparanperak (Batuan Margaret Aktaria Napitupulu, Kasih Cyintia Agape Tampubolon dan Nurbaiti) serta SMP Negeri 1 Binjai (Nazla Jauhara Zulham, Fabil Alpatir Nasution dan Bilqis Nadhira).

Sedangkan lima peserta terbaik olimpiade level 5 siswa SMA adalah Human Rafid Purnomo (SMA Dr Wahidin Sudirohusodo Medan), Beatricia Quenisha (SMA Negeri 1 Padangsidimpuan), Thosons Cong (SMA Dr Wahidin Sudirohusodo Medan), Frengkie Tan (SMA Methodist Pelita Kasih) dan Darius Felipe Luis (Sekolah Bangun Insan Mandiri).

Lima peserta terbaik olimpiade level 4 siswa SMP adalah Deven Aldrich (SMP Dr Wahidin Sudirohusodo), Moses Almeric Mutsen (SMP Permata Bangsa), Kalista Mavella Natan (SMP Methodist 3 Medan), Gabriel Ludwig Oktoprima Pardede (SMP Santo Thomas 1 Medan) dan Calvin Willnard (SMP Anugerah Harapan Bangsa).

Lima peserta terbaik olimpiade level 4 siswa SMP adalah Deven Aldrich (SMP Dr Wahidin Sudirohusodo), Moses Almeric Mutsen (SMP Permata Bangsa), Kalista Mavella Natan (SMP Methodist 3 Medan), Gabriel Ludwig Oktoprima Pardede (SMP Santo Thomas 1 Medan) dan Calvin Willnard (SMP Anugerah Harapan Bangsa).

Untuk olimpiade level 5 guru SMA terdapat lima peserta terbaik yakni Christoper Carlo Pakpahan (SMA Negeri 1 Medan), Ahmad Isnaini (SMA Dr Wahidin Sudirohusodo Medan), Sukma Sisca Sipahutar SPd (SMA Negeri 1 Limapuluh), Syukri Lukman ST SPd (SMA Plus Sedayu Nusantara) dan Septarina Christin Ginting (SMA Negeri 15 Medan).

Lima peserta terbaik olimpiade level 4 guru SMP adalah Muhammad Yusuf (SMPIT Ibnu Khaldun), Adriantho Benny Pasaribu (SMP Negeri 4 Binjai), Primsya (SMP Negeri 10 Tebingtinggi), Khairul Basri (SMP Islam Plus Al Fatih) dan Syahrifuda Siregar SPd (SMPIT Robbani Rantauprapat).

Selanjutnya lima peserta terbaik olimpiade level 3 guru SD adalah Zydny Rizki SPd (SD Permata Bangsa), Widya Hardiyanti SSi (SD Batari School), Nurhaidah (SDIT Ad Durrah Medan), Tri Afrida Yanti (SDIT Al Ikhlas Konggo) dan Yohana Situngkir (SD Santo Thomas 2 Medan).

Kepala BPMP Provinsi Sumatera Utara Tajuddin Idris SSI MT menekankan pentingnya festival sebagai agenda utama BPMP untuk meningkatkan literasi dan numerasi.

Ia menyebut, bahwa berbagai lomba pada festival sebagai sarana untuk mengembangkan minat membaca yang tinggi di kalangan siswa.

”Festival ini menjadi wadah untuk menumbuhkan kecintaan terhadap literasi dan numerasi,” urai kepala BPMP Provinsi Sumatera Utara. (dmp)

Read Entire Article
Politik | Local| Daerah| Finance| Sport|