Kapolres Yang Baru Diharapkan Kedepankan Komunikasi Dalam Berbagai Masalah

19 hours ago 5

WAMENA – Pemkab Jayawijaya mengharapkan agar Kapolres yang baru bisa melanjutkan apa yang dirintis oleh pejabat lama. Sekda Jayawijaya Thony M Mayor, S.pd, MM menyatakan atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Jayawijaya mengucapkan selamat datang di Lembah Baliem dan selamat bertugas, apa yang selama ini dilakukan oleh Kapolres yang lama, bisa diteruskan bersama -sama dengan keluarga besar polres Jayawijaya dengan lebih mengutamakan komunikasi.

“Apapun permasalahan yang akan dihadapi nanti komunikasi bersama dengan tokoh -tokoh masyarakat sangat penting sekali dan ini berdasarkan pengalaman yang selama ini dilakukan pemerintah daerah bersama -sama dengan Polres Jayawijaya sudah melakukan ini,” ungkapnya Rabu (16/4).

Menurutnya, selama ini dalam menyelesaikan permasalah selalu membangun komunikasi dengan semua pihak, apabila terjadi masalah dalam masyarakat para pimpinan dari sipil , Polri dan TNI hadir di tengah mereka bisa menyelesaikan permasalahan tersebut

“Sehingga komunikasi ini sangat penting, karena senjata bukan jalan satu -satunya menyelesaikan msalah tapi dengan komunikasi lewat tokoh adat, agama, tokoh masyarakat, semua permasalahan yang ada di daerah ini pasti bisa terselesaikan,”jelas Thony Mayor

Ia juga menegaskan biasanya banyak yang mencela TNI/Polri , namun kalau ada konflik siapa yang diandalkan untuk turun mengatasi itu, oleh karena itu semua butuh keamanan  dan keamanan itu berdiri netral untuk semua masyarakat.

Ia mengharapkan kepada Kapolres Jayawijaya bisa mulai untuk mempelajari karateristik masyarakat di wilayah Lembah baliem, sebab terkadang dalam tutur kata atau menyampaikan pendapat di muka umum biasanya keras, namun sesungguhnya memiliki hari yang baik.(jo/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

WAMENA – Pemkab Jayawijaya mengharapkan agar Kapolres yang baru bisa melanjutkan apa yang dirintis oleh pejabat lama. Sekda Jayawijaya Thony M Mayor, S.pd, MM menyatakan atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Jayawijaya mengucapkan selamat datang di Lembah Baliem dan selamat bertugas, apa yang selama ini dilakukan oleh Kapolres yang lama, bisa diteruskan bersama -sama dengan keluarga besar polres Jayawijaya dengan lebih mengutamakan komunikasi.

“Apapun permasalahan yang akan dihadapi nanti komunikasi bersama dengan tokoh -tokoh masyarakat sangat penting sekali dan ini berdasarkan pengalaman yang selama ini dilakukan pemerintah daerah bersama -sama dengan Polres Jayawijaya sudah melakukan ini,” ungkapnya Rabu (16/4).

Menurutnya, selama ini dalam menyelesaikan permasalah selalu membangun komunikasi dengan semua pihak, apabila terjadi masalah dalam masyarakat para pimpinan dari sipil , Polri dan TNI hadir di tengah mereka bisa menyelesaikan permasalahan tersebut

“Sehingga komunikasi ini sangat penting, karena senjata bukan jalan satu -satunya menyelesaikan msalah tapi dengan komunikasi lewat tokoh adat, agama, tokoh masyarakat, semua permasalahan yang ada di daerah ini pasti bisa terselesaikan,”jelas Thony Mayor

Ia juga menegaskan biasanya banyak yang mencela TNI/Polri , namun kalau ada konflik siapa yang diandalkan untuk turun mengatasi itu, oleh karena itu semua butuh keamanan  dan keamanan itu berdiri netral untuk semua masyarakat.

Ia mengharapkan kepada Kapolres Jayawijaya bisa mulai untuk mempelajari karateristik masyarakat di wilayah Lembah baliem, sebab terkadang dalam tutur kata atau menyampaikan pendapat di muka umum biasanya keras, namun sesungguhnya memiliki hari yang baik.(jo/wen)

Layanan Langganan Koran Cenderawasih Pos, https://bit.ly/LayananMarketingCepos

BACA SELENGKAPNYA DI KORAN DIGITAL CEPOS  https://www.myedisi.com/cenderawasihpos

Read Entire Article
Politik | Local| Daerah| Finance| Sport|