Dewan Hakim Rapatkan Persiapan MTQ ke-56 Tingkat Kota Binjai

3 days ago 12

BINJAI, SUMUTPOS.CO- Dewan hakim menggelar rapat teknis dalam rangka persiapan MTQ ke-56 tingkat kota di Pendopo Umar Baki, Kamis (24/4/2025). Wali Kota Binjai, Amir Hamzah dan wakil wali kota, Hasanul Jihadi hadir dalam kesempatan tersebut.

Dalam arahannya, Amir menyatakan, dewan hakim merupakan salah satu unsur penting dalam pelaksanaan MTQ. Ia mengatakan, tugas dewan hakim dalam pelaksanaan MTQ sangat krusial sehingga perlu dibangun kesepahaman di antara dewan hakim dalam tata cara penilaian peserta MTQ.

“Kepada seluruh panitia, dan juga dewan hakim, agar melaksanakan tugas-tugasnya sesuai fungsi dan tanggung jawab masing-masing. Dengan harapan kita bersama, pelaksanaan MTQ Ke-56 tahun 2025 ini menjadi lebih baik lagi dari tahun sebelumnya, sehingga nantinya melahirkan bibit qori dan qoriah berkualitas,” ujarnya.

Wawako Binjai, Hasanul Jihadi yang juga Ketua LPTQ Binjai, Hasanul Jihadi dalam arahannya menyatakan, rapat teknis dewan hakim ini diharap dapat terbangun kesamaan visi, misi, integritas, profesionalitas dan objektivitas. Selain itu, bertujuan untuk memantapkan dan meningkatkan kualitas dewan hakim serta majelis hakim dalam melaksanakan tugasnya.

“Sebab keberhasilan dan kesuksesan perhelatan akbar MTQ ke-56 Tahun 2025 Kota Binjai ini tidak terlepas dari peran dewan hakim dan majelis hakim. Saya yakin para dewan hakim dapat melaksanakan amanah dengan profesional, serta memberikan penilaian secara jujur, dan objektif dengan menjunjung tinggi sportifitas,” katanya.

“Semoga dengan diadakannya MTQ Ke-56 tingkat Kota Binjai ini benar-benar mampu menghasilkan Qori dan Qoriah terbaik dan unggul, yang diharapkan akan menjadi duta Kota Binjai di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” tandasnya.

MTQ ke-56 Tingkat Kota Binjai Tahun 2025 digelar Sabtu (26/4/2025) sampai Senin (28/4/2025). (ted/han)

BINJAI, SUMUTPOS.CO- Dewan hakim menggelar rapat teknis dalam rangka persiapan MTQ ke-56 tingkat kota di Pendopo Umar Baki, Kamis (24/4/2025). Wali Kota Binjai, Amir Hamzah dan wakil wali kota, Hasanul Jihadi hadir dalam kesempatan tersebut.

Dalam arahannya, Amir menyatakan, dewan hakim merupakan salah satu unsur penting dalam pelaksanaan MTQ. Ia mengatakan, tugas dewan hakim dalam pelaksanaan MTQ sangat krusial sehingga perlu dibangun kesepahaman di antara dewan hakim dalam tata cara penilaian peserta MTQ.

“Kepada seluruh panitia, dan juga dewan hakim, agar melaksanakan tugas-tugasnya sesuai fungsi dan tanggung jawab masing-masing. Dengan harapan kita bersama, pelaksanaan MTQ Ke-56 tahun 2025 ini menjadi lebih baik lagi dari tahun sebelumnya, sehingga nantinya melahirkan bibit qori dan qoriah berkualitas,” ujarnya.

Wawako Binjai, Hasanul Jihadi yang juga Ketua LPTQ Binjai, Hasanul Jihadi dalam arahannya menyatakan, rapat teknis dewan hakim ini diharap dapat terbangun kesamaan visi, misi, integritas, profesionalitas dan objektivitas. Selain itu, bertujuan untuk memantapkan dan meningkatkan kualitas dewan hakim serta majelis hakim dalam melaksanakan tugasnya.

“Sebab keberhasilan dan kesuksesan perhelatan akbar MTQ ke-56 Tahun 2025 Kota Binjai ini tidak terlepas dari peran dewan hakim dan majelis hakim. Saya yakin para dewan hakim dapat melaksanakan amanah dengan profesional, serta memberikan penilaian secara jujur, dan objektif dengan menjunjung tinggi sportifitas,” katanya.

“Semoga dengan diadakannya MTQ Ke-56 tingkat Kota Binjai ini benar-benar mampu menghasilkan Qori dan Qoriah terbaik dan unggul, yang diharapkan akan menjadi duta Kota Binjai di tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” tandasnya.

MTQ ke-56 Tingkat Kota Binjai Tahun 2025 digelar Sabtu (26/4/2025) sampai Senin (28/4/2025). (ted/han)

Read Entire Article
Politik | Local| Daerah| Finance| Sport|