Uhud Tour Buka Cabang di Solo, Ustadz Khalid Basalamah: Siap Hadirkan Layanan Terbaik untuk Jemaah Umrah dan Haji

3 weeks ago 26
Uhud Tour by PT Zahra Oto Mandiri dengan bangga mengumumkan pembukaan resmi cabang barunya di Solo, yang diresmikan langsung oleh Ustadz Khalid Basalamah pada Minggu, 16 Februari 2025. Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM Uhud Tour by PT Zahra Oto Mandiri dengan bangga mengumumkan pembukaan resmi cabang barunya di Solo, yang diresmikan langsung oleh Ustadz Khalid Basalamah pada Minggu, 16 Februari 2025.

Dengan kantor pusat yang berada di Jakarta, Condet, dengan cabang-cabang yang telah ada di Surabaya, Makassar dan Padang. Kini Uhud Tour hadir di Solo untuk melayani jamaah di Jawa Tengah dan sekitarnya.

“Ini kita buka dan resmikan untuk layanan yang terbaik untuk jemaah Haji dan jemaah Umrah Indonesia. Tujuan utamanya adalah bagaimana memberikan pelayanan kepada jemaah Haji yang terbaik dan jemaah Umrah yang bergabung antara 2 sisi. Kita berikan pelayanan yang terbaik dari sisi fasilitas,” ungkap Ustadz Khalid Basalamah, pendiri Uhud Tour ditemui di Alila Hotel Solo.

Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan bahwa Uhud Tour mempunyai komitmen jika sudah mengangkat sebuah flyer dan menyebutkan nama hotel. Maka tidak ada istilah jemaah datang, berubah nama hotel ataupun tidak dapat hotelnya.

“Misal contoh di Madinah hotel Intercon. Kemudian di Makkah Intercon. Maka sebelum kami angkat flyer hotel itu sudah dibayar terlebih dahulu. Sehingga flyer naik semua sudah terbayar, bosnya handling segala macam. Jadi emang kita sudah mengeluarkan modal terlebih dahulu, baru kemudian kita jualan gitu,” terangnya.

Selain itu fasilitas yang diberikan juga merupakan fasilitas dengan kualitas terbaik. Misal koper pakaian bukan hanya sekedar satu kali pakai. Disiapkan koper berkualitas, harapannya ketika jamaah balik Indonesia bisa tetap dipakai.

“Itu promo juga buat travel. Umumnya travel biasa berfikir, ekonomis sehingga akhirnya mereka koper cuma sekali 2 kali pakai. Kadang-kadang rusak, masih di sana pun sudah rusak gitu. Begitu juga dengan ihram kita berikan yang terbaik. Intinya semuanya kita berikan yang terbaik,” sambungnya.

Untuk bus yang dipakaipun, memakai bus terbaru bus tahun 2025. Selain itu Uhud Tour juga menyiapkan fasilitas terbaik dari sisi ibadahnya. Dipandu oleh ustadz-ustadz yang kompeten di bidangnya.

“Jadi kita pilih mereka yang sangat menguasai ilmu syar’i di sana. Kemudian tour leader atau mutawif yang biasa kita pakai itu teman-teman mahasiswa. Jadi mereka memang sudah belajar ilmu syar’i, bukan hanya sekedar orang yang mukim di sana.
Tapi ini mahasiswa yang belajar dan kita skala prioritaskan S2 dan S3,” paparnya.

Untuk harga sendiri, Uhud Tour menyediakan 3 kelas. Paket bronze (kelas paling rendah), gold (kelas medium), dan juga platinum (kelas paling tinggi).

“Bronze ini kita pakai hotel Bintang 4 biasanya kalo traveler pake Bintang 3 kalo kami pake bintang 4. Artinya fasilitasnya sudah cukup bagus gitu. Gold itu hotelnya bintang 5 tapi medium dan ada yang paling bagus namanya platinum. Platinum itu bintang 5 hype gitu, paling bagus dan memang semua ini ada pasarnya sendiri,” tandasnya.

Harga paket bronze sendiri berkisar antara 32-38 juta. Sedangkan gold, biasanya selisih dengan bronze antara 7-10 juta. Begitu juga dengan platinum, tergantung perbedaan fasilitasnya. Ando

Read Entire Article
Politik | Local| Daerah| Finance| Sport|