BINJAI, SUMUTPOS.CO – Wakil Wali Kota Binjai, Hasanul Jihadi menyerahkan surat keputusan pengangkatan 44 calon pegawai negeri sipil dan 180 pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja hasil seleksi tahap I tahun anggaran 2024. Wawako Binjai yang karib disapa Jiji itu menyerahkan SK dalam kesempatan apel gabungan memperingati hari kebangkitan nasional (Harkitnas) ke-117 di balai kota, Senin (19/5/2025).
Jiji juga mengingatkan kepada seluruh ASN untuk menjalankan tugas secara profesional, bebas dari intervensi politik, serta bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Itu sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN.
“Jadilah ASN yang memiliki keterampilan dan sikap yang mumpuni. Jalankan tugas sebagaimana niat awal saat mendaftar. Jangan terburu-buru ingin mutasi ke daerah lain hanya karena iming-iming tunjangan yang lebih besar,” serunya.
Apel dengan pelaksana dari Kecamatan Binjai Kota. Dalam amanatnya sebagai pembina apel, Jiji menyatakan, Peringatan Harkitnas menjadi momen untuk meneguhkan kembali arah perjuangan bangsa.
Dia menekankan pentingnya delapan misi besar atau Asta Cita yang telah ditetapkan pemerintah sebagai kompas utama kebangkitan nasional. “Mari kita jaga kebangkitan ini dengan semangat yang sama seperti akar pohon yang menembus tanah. Perlahan namun pasti, meski tak terlihat, tetapi kokoh menopang kehidupan,” katanya.
“Kebangkitan yang sejati adalah yang tumbuh perlahan, berakar pada nilai-nilai kemanusiaan, dan berbuah pada keadilan serta kesejahteraan bersama,” sambungnya.
Diakhir apel, dilakukan penyerahan penghargaan kepada Kelurahan Sukamaju sebagai kelurahan terbaik Kota Binjai, dan penghargaan kepada para pemenang lomba cabang olahraga bulutangkis serta futsal antar unit KORPRI. Kemudian, turut diserahkan cinderamata kepada 13 ASN yang akan memasuki masa purna tugas sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi atas pengabdian mereka.
“Atas nama Pemko Binjai, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para ASN yang telah purna tugas. Terima kasih atas dedikasi dan kontribusi dalam melayani masyarakat,” tandasnya. (ted/han)
BINJAI, SUMUTPOS.CO – Wakil Wali Kota Binjai, Hasanul Jihadi menyerahkan surat keputusan pengangkatan 44 calon pegawai negeri sipil dan 180 pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja hasil seleksi tahap I tahun anggaran 2024. Wawako Binjai yang karib disapa Jiji itu menyerahkan SK dalam kesempatan apel gabungan memperingati hari kebangkitan nasional (Harkitnas) ke-117 di balai kota, Senin (19/5/2025).
Jiji juga mengingatkan kepada seluruh ASN untuk menjalankan tugas secara profesional, bebas dari intervensi politik, serta bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Itu sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN.
“Jadilah ASN yang memiliki keterampilan dan sikap yang mumpuni. Jalankan tugas sebagaimana niat awal saat mendaftar. Jangan terburu-buru ingin mutasi ke daerah lain hanya karena iming-iming tunjangan yang lebih besar,” serunya.
Apel dengan pelaksana dari Kecamatan Binjai Kota. Dalam amanatnya sebagai pembina apel, Jiji menyatakan, Peringatan Harkitnas menjadi momen untuk meneguhkan kembali arah perjuangan bangsa.
Dia menekankan pentingnya delapan misi besar atau Asta Cita yang telah ditetapkan pemerintah sebagai kompas utama kebangkitan nasional. “Mari kita jaga kebangkitan ini dengan semangat yang sama seperti akar pohon yang menembus tanah. Perlahan namun pasti, meski tak terlihat, tetapi kokoh menopang kehidupan,” katanya.
“Kebangkitan yang sejati adalah yang tumbuh perlahan, berakar pada nilai-nilai kemanusiaan, dan berbuah pada keadilan serta kesejahteraan bersama,” sambungnya.
Diakhir apel, dilakukan penyerahan penghargaan kepada Kelurahan Sukamaju sebagai kelurahan terbaik Kota Binjai, dan penghargaan kepada para pemenang lomba cabang olahraga bulutangkis serta futsal antar unit KORPRI. Kemudian, turut diserahkan cinderamata kepada 13 ASN yang akan memasuki masa purna tugas sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi atas pengabdian mereka.
“Atas nama Pemko Binjai, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para ASN yang telah purna tugas. Terima kasih atas dedikasi dan kontribusi dalam melayani masyarakat,” tandasnya. (ted/han)